Tri Mumpuni

Pejuang Mikrohidro Indonesia

Tri Mumpuni, salah satu alumni IPB University yang memiliki banyak penghargaan. Perempuan kelahiran Semarang, 06 Agustus 1964 ini telah mendapatkan penghargaan dan masuk dalam daftar The World 500 Most Influential Muslim 2021.

Tri menjadi salah satu ilmuan muslim paling berpengaruh di dunia Bersama 21 tokoh muslim lainnya yang berasal dari Indonesia. Daftar The World 500 Most Influential Muslim 2021 ini dikeluarkan oleh The Royal Islamic Strategic Studies Center.

Berawal dari perjalanan nya melihat kondisi pedesaan di Indonesia yang masih gelap gulita, alumni jurusan Sosial Ekonomi Pertanian, Fakultas Pertanian, Institut Pertanian Bogor (IPB) yang menyelesaikan studinya pada tahun 1990 ini, bersama suaminya, Iskandar Budisaroso Kuntoadji, membangun Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro (PLTMH).

PLTMH ini menjadi sumber energy listrik bagi wilayah yang belum terjangkau atau sulit dijangkau PLN. Prinsipnya, PLTMH memanfaatkan potensi energi air di lokasi setempat untuk menggerakan turbin. Hasilnya, melalu iInstitut Bisnis dan Ekonomi Kerakyatan (IBEKA) yang dibentuk sudah lebih 60 lokasiter pencil yang sebelumnya gelap gulita menjadi terang benderang dengan pembangkit yang mereka bangun. Bahkan sampai mancanegara: Filipina, Rwanda dan Kenya.

Bagi alumni IPB ini listrik bukan tujuan utamanya, tetapi bagaimana membangun potensi desa supaya mereka berdaya secara ekonomi dan lainnya. Dengan begitu, mereka bisa mengenali peradabannya dan membangun peradabannya. Mikrohidromen jadi alat yang sangat kuat untuk mengembangkan ketenaga listrikan yang berbasis masyarakat, yang akan memicu munculnya kegiatan ekonomi masyarakat.

Lebih lanjut ia mengatakan, meskipun ini teknologi tinggi tetapi user friendly dan dapat diajarkan dari semua tahapan mulai perencanaan sampai pembangunan mikrohidro kepada rakyat.

“Saya pikir kalau kita sungguh-sungguh mengerjakannya dan caranya benar, itu akan membuat bangsa Indonesia memiliki ketahanan energi yang luar biasa”

Kiprah Tri Mumpuni telah diakui oleh dunia. Banyak penghargaan internasional yang telah diraihnya diantaranya: Ramon Magsaysay Awards 2011 dan Ashden Award 2012 di London, Inggris. Direktur Eksekutif IBEKA ini juga mendapat pujian dari Presiden Obama pada “Presidential Summit on Entrepreneurship” di Washington, DC.

Ia berharap mikrohidro dibangun dengan benar dan sungguh-sungguh. Mikrohidro ini alat untuk memakmurkan rakyat. Rakyat harus betul-betul mengerti, tahu cara mengoperasikan, mengolah dengan baik dan merawatnya, karena sebetulnya mikrohidro ini bias berusia lebih dari 100 tahun.

Tri Mumpuni mengatakan, dia dan suami bermimpi memiliki banyak bayi yang harus ditumbuhkan. Mikrohidro ini bayi kita yang betul-betul harus bermanfaat. “Sekarang ada bayi baru yaitu social bisnis, kita ingin anak muda paham social bisnis apa. Sebenarnya social bisnis ini adalah sebuah kegiatan yang bias mengatasi persoalan-persoalan social masyarakat dimana di satu sisi kita mendapat keuntungan. Jadi membuat kita kaya dengan cara membuat orang lain kaya itu hukumnya halal dan sah-sah saja.”

Menjadi pejuang Mikrohidro Indonesia membuatnya juga berhasil menjadi salah satu ilmuan berpengaruh di dunia Bersama 21 tokoh muslim lain dari Indonesia.

Tinggalkan Komentar